Fermin Aldeguer Juara MotoGP Mandalika 2025, Marc Marquez Crash di Lap Pertama
Labulianews,id, (5/10/2025) Fermin Aldeguer, pebalap rookie Gresini Racing, tampil sebagai juara MotoGP Mandalika 2025 setelah mendominasi balapan sejak lap 8. Sementara itu, Marc Marquez mengalami crash di lap pertama setelah bersenggolan dengan Marco Bezzecchi.
Marquez tidak bisa melanjutkan balapan setelah terjatuh dengan kecepatan tinggi dan terseret hingga hampir 100 meter. Beruntung, Marquez tidak mengalami cedera serius dan dibawa ke ruang medis untuk pemeriksaan lanjutan.
Setelah Marquez terjatuh, Fermin Aldeguer merebut posisi terdepan dan memperlebar jarak dengan pebalap lainnya. Pedro Acosta dan Alex Marquez terlibat duel sengit memperebutkan posisi kedua, namun akhirnya Acosta berhasil merebut posisi kedua setelah menyalip Alex Marquez di lap 22.
Hasil akhir menempatkan Fermin Aldeguer sebagai juara, diikuti Pedro Acosta di posisi kedua dan Alex Marquez di posisi ketiga. Kemenangan ini menjadi tonggak penting bagi Aldeguer yang baru menjalani musim debutnya di kelas utama MotoGP.