Kafe Remang-Remang di Batu Guring Sumbawa di Sorot Masyarakat, Desak Penutupan
Labulianews.id, 14Januari 2026 - Deretan kafe remang-remang di sepanjang jalan wilayah Batu Guring, Kecamatan Alas Barat, Kabupaten Sumbawa, kembali menjadi sorotan tajam masyarakat. Warga mendesak agar tempat-tempat hiburan malam yang dianggap meresahkan tersebut segera ditutup.
Desakan ini semakin menguat pasca insiden berdarah yang terjadi di Cafe Helena pada tanggal 10 Desember 2025 yang menewaskan seorang Waitress asal Kepulauan Riau, Rusnaini (20), menyisahkan duka mendalam bagi keluarga korban.
Pelaku pembunuhan sadis ini diketahui pemilik Cafe itu sendiri, yang sempat melarikan diri usai kejadian. Namun, berkat kerja cepat aparat kepolisian, pelaku berhasil ditangkap di rumahnya wilayah Labuan Mapin.
"Keberadaan kafe-kafe tersebut lebih banyak membawa dampak negatif daripada manfaat," kata Yusuf Maula, Ketua Organisasi Gerakan Masyarakat.
Warga berharap, dengan adanya perhatian serius dari pemerintah dan aparat penegak hukum, kawasan Batu Guring kembali menjadi lingkungan yang aman, nyaman, dan kondusif, bebas dari aktivitas-aktivitas yang mengganggu ketenteraman umum.
Diduga kuat ada fee mengalir ke oknum APH, sehingga Cafe-Cafe ilegal tersebut bebas beroperasi. Tim GJI juga menemukan beberapa kasus oknum polisi menghamili gadis-gadis penjaga Cafe dengan modus berpacaran. (Edy)

